google

Thursday, October 4, 2018

Cara daftar Honda Bikers Day 2018





Event akbar honda bikers day sudah didepan mata. Pendaftarannya pun telah dibuka tadi malam tggal 2 oktober pkl. 19.00. namun ternyata masih banyak sobat MM diluar sana yang masih bingung bagaimana cara mendaftar sebagai peserta honda bikers day 2018.

Pada dasarnya cara untuk mendaftar ssebagai peserta HBD (Honda Bikers Day) sama dengan tahun-tahun sebelumnya, yaitu dengan melakukan pendaftaran online terlebih dahulu, kemudian registrasi ulang di tempat acara. Namun bagi sobat MM sekalian yang mungkin belum pernah datang ke acara HBD, maka MM akan jelaskan cara daftarnya.

  •  Lakukan registrasi online, untuk calon peserta yang sudah memiliki kartu HCID silahkan daftar disini, sedangkan untuk calon peserta yang belum memiliki kartu HCID bisa mendaftar disini.
  • Setelah berhasil mendaftar kemudian sobat akan mendapatkan kode unik yang nantinya harus ditunjukkan  kepada panita saat registrasi ulang.
  • Silahkan datang ka acara honda bikers Day
  • Di venue acara nanti peserta akan diarahkan oleh team panitia untuk melakukan registrasi ulang,
  • Peserta yang akan melakukan daftar ulang akan dibagi menjadi 2 kelompok, yakni ppeserta yang sudah memiliki kartu HCID dan peserta yang belum memiliki kartu HCID
  • Bagi sobat MM yang datang dengan rombongan ada tips agar ga perlu repot nih, sobat hanya perlu mendatangkan perwakilannya untuk mengambil formulir pendaftaran (karna di venue nanti formulir pendaftaran dibuat berkelompok) kemudian isi formulir tersebut.
  • Tunjukkan kode unik yang dudapat saat melakukan pendaftaran secara online 
  •  Pada acara HBD tahun 2017 kemarin biaya registrasi ulangnya adalah sebesar Rp. 10.000
  • Terakhir sobat akan diberikan souvenir official berupa PIN, slayer, stiker, nomo urut regist, kupon makan, dan voucher yang dapat ditukarkan dengan produk dari sponsor. 



Bagi peserta yang tidak sempat registrasi secara online jangan khawatir, karna di venue acara juga disediakan pendaftaran bagi peserta yang belum registrasi secara online. Biaya pendaftarannya juga sama yakni Rp. 10.000. namun jangan kaget apabila souvenir yang didapatkan oleh sobat MM berbeda dengan mereka yang mendaftar secara online.

Nah kira-kira seperti itu langkah-langkah pendaftaran yang bisa saya jelaskan. Artikel ini saya tulis berdasarkan pengalaman saya dan teman-teman saya ketika menghadiri acar HBD 2017 Di Yogyakarta. Semoga beguna.

No comments: